x

Pangkoops Udara I Beri Kultum tentang Puasa dalam Perspektif Kesehatan

waktu baca 2 menit
Rabu, 12 Mar 2025 03:58 0 9 Redaksi

DelikAsia.com, (Jakarta) | Panglima Komando Operasi Udara I (Pangkoops Udara I) Marsda TNI Mohammad Nurdin memberikan kultum usai salat zuhur berjamaah di Mesjid Darussalam, Makoops Udara I, Senin (10/3/2025). Dalam kesempatan tersebut, Pangkoops Udara I mengungkapkan berbagai hikmah yang terkandung dalam ibadah puasa serta manfaatnya dalam perspektif kesehatan.

Menurut Pangkoops Udara I, puasa memiliki banyak hikmah, antara lain meningkatkan ketakwaan, melatih kedisiplinan, kesabaran, serta mengekang syahwat. Selain itu, puasa juga diyakini dapat melemahkan godaan setan, menyehatkan tubuh dan hati, serta mengajarkan hidup hemat, sederhana, dan penuh rasa syukur.

Lebih lanjut, Pangkoops Udara I menjelaskan puasa dari sudut pandang kesehatan, mengutip buku Terapi Puasa karya Abdul Jawwad As-Shawi. Ia menekankan bahwa puasa, menurut Ibnu Sina, seorang tokoh medis terkemuka, dapat berfungsi sebagai obat bagi berbagai penyakit. Selama berpuasa, aktivitas pencernaan makanan berkurang, memberikan kesempatan bagi tubuh untuk menghilangkan kelebihan zat dan memperbaiki kerusakan yang disebabkan oleh pola makan yang tidak teratur.

“Secara medis, tidak ada bukti yang mengatakan bahwa puasa dapat menyebabkan penyakit, justru sebaliknya, puasa membawa banyak dampak positif bagi kesehatan tubuh,” ujar Pangkoops Udara I. Ia menambahkan, puasa memungkinkan tubuh untuk melakukan regenerasi sel, detoksifikasi, rekonstruksi, serta pembersihan tubuh, yang pada akhirnya membawa tubuh pada kondisi sehat dan seimbang.

Hadir dalam kultum tersebut, Kaskoops Udara I Marsma TNI Prasetiya Halim, S.H., Irkoops Udara I Marsma TNI Dedy Susanto, S.E., serta para perwira, bintara, tamtama, dan PNS Koops Udara I.

 

Sumber : Pen Koopsud I

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x