
Caption: Asis Lani ST (Kanan), Ketua DPW PKB Papua Pegunungan, memberikan secara simbolis bantuan dana tunai sebesar Rp50 juta untuk pembangunan kantor sekretariat partai di Wamena, Papua Pegunungan. Delik Asia, (Wamena) | Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Papua Pegunungan, Asis Lani ST bersama Niko Hilapik sekretaris DPW PKB, menyampaikan apresiasi atas kepedulian dan dukungan anggota DPR Provinsi Papua Pegunungan dari partai PKB terhadap pembangunan infrastruktur partai di daerah provinsi Papua pegunungan.

Dukungan tersebut diwujudkan melalui kunjungan langsung ke Sekretariat DPW PKB Papua Pegunungan yang berlokasi di Jalan Hom 2, Gang/LP Gereja Yerusalem No. 4B, Kelurahan Sinapuk, Distrik Wamena Kota, pada pekan ini.

Dalam kunjungan tersebut, anggota DPR dari partai PKB menyerahkan bantuan dana tunai sebesar Rp50.000.000,00 (lima puluh juta rupiah) yang diperuntukkan bagi pembangunan kantor DPW PKB Papua Pegunungan.

“Kami, keluarga besar DPW PKB Papua Pegunungan, menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya atas kepedulian ini. Bantuan ini menjadi semangat baru dalam memperkuat konsolidasi partai di wilayah pegunungan,” ujar Asis Lani st saat dikonfirmasi, Minggu (11/5/2025).

Ia menambahkan bahwa kantor yang tengah dibangun ini akan menjadi pusat kegiatan politik, kaderisasi, dan pelayanan partai kepada masyarakat di wilayah pegunungan harapan kami apabila tdk ada halangan tahun ini bisa selesaikan100 persen.
Menutup akhir penjelasan, Asis menyampaikan, masih ditempat yang sama, Ketua DPC PKB Kabupaten Yahukimo turut menyumbangkan dana sebesar Rp5.000.000, Bantuan tersebut dinilai sebagai bentuk komitmen nyata anggota DPR partai PKB dalam membangun kekuatan struktural partai dan menjawab kebutuhan kelembagaan di daerah. Asis lani berharap, dukungan seperti ini dapat memperkuat sinergi antara struktur partai dan perwakilan legislatif di semua tingkatan, tutupnya pada awak media. [Nov]

Tidak ada komentar