x

Geger Kampanye Akbar, Tokoh Ulama dan Masyarakat Iringi Do’a Bersholawat Bersama untuk Helldy Alawi Pimpin 2 Periode

waktu baca 3 menit
Sabtu, 23 Nov 2024 20:46 0 63 Redaksi

DelikAsia.com, (Cilegon) |  Dentuman suara ribuan warga berdo’a dan ber-sholawat sebagai tanda menjadi saksi semoga menandai kesuksesan Helldy Alawi dapat memimpin Wali Kota Cilegon dua periode. Suasana Lapangan Tegal Tong, Citangkil, Cilegon, pada Sabtu, 23 November 2024 dipenuhi tokoh ulama cilegon dan masyarakat, berduyun-duyun kehadiran warga untuk memanjatkan Doa dan Sholawat Bersama Helldy-Alawi. Dimulai oleh KH. Ahmad Baidhowi memimpin doa yang diawali dengan sholawat, yasin, dan tahlil untuk mendukung kemenangan pasangan Helldy Agustian dan Alawi Mahmud.

Sementara Ketua Tim Pemenangan Helldy-Alawi, Muchlis Sulistyo, menyampaikan terima kasih kepada pasangan calon Helldy Agustian dan Alawi Mahmud atas kepercayaan yang diberikan kepada dirinya dan tim untuk mendukung perjuangan mereka dalam memenuhi capaian kesuksesan di Pilkada Cilegon tahun 2024.

“Sejak kampanye perdana, kami telah melalui banyak hal bersama, baik suka maupun duka. Tekad kami adalah melanjutkan kebaikan yang telah dilakukan Pak Helldy selama menjabat sebagai Wali Kota Bisa dilanjutkan kepemimpinannya,” ujar Muchlis Sulistyo.

“Kami mohon doa dan dukungan para kiai, ulama, dan santri, karena Cilegon dikenal sebagai kota santri. Semoga Allah Subhanahuwata’alla mengabulkan doa kita untuk kemenangan pasangan nomor urut 2,” terang Muchlis,

Dalam paparan Calon Walikota Cilegon Helldy Agustian saat orasinya menjabarkan beberapa keberhasilannya selama 3,5 tahun memimpin Kota Cilegon. Mulai dari sektor kesehatan hingga pendidikan yang menjadi fokus perhatiannya.

“Sebetulnya kami jadi walikota baru 3,5 tahun. Itu pun dipotong Covid-19, jadi kami efektif memimpin Kota Cilegon cuma 2,5 tahun. Meski demikian, banyak yang sudah kami lakukan. Antara lain LKS (lembar kerja siswa) SD dan SMP gratis, penambahan empat SMP Negeri yaitu di Purwakarta, Jombang, Citangkil, Grogol dan Pulomerak,” katanya.

Helldy Agustian berhasil menjalankan program beasiswa full sarjana untuk 5.000 orang. Ke depannya, ia berjanji akan menambah kuota beasiswa tersebut sebanyak 5.000 orang lagi, sehingga total akan mencapai 10.000 beasiswa full sarjana.

“Semula selama 20 tahun waga Kota Cilegon sulit berobat karena kalau rawat inap di rumah sakit harus bayar dulu, jual sawah, jual motor, atau bahkan jual rumah. Tapi alhamdulillah kami bisa mengubah hanya cukup dengan KTP karena selama 1×24 jam BPJS-nya selesai,” kata dia.

Helldy Agustian menambahkan bahwa selama 2,5 tahun menjabat, ia telah membangun 12 palang pintu kereta api sebagai upaya untuk melindungi warga Kota Cilegon. Menurutnya, ini merupakan langkah konkret untuk memanusiakan manusia, mengingat sebelumnya banyak korban kecelakaan di perlintasan kereta api.

“Pada akhirnya, kami menyadari bahwa kami ini bukan apa-apa dan bukan siapa-siapa tanpa doa dan dukungan para kiyai, para ustad, paa santri sekalian. Mudah-mudahan dengan dukungannya, kami dapat melanjutkan kebaikan-kebaikan ini,” katanya.

Alunan desah suara doa dan sholawat untuk mendukung pasangan Helldy-Alawi semakin meriah berkat penampilan Alma Esbeye dan Opick. Musik gambus dan pop religi yang mereka tampilkan berhasil menghibur ribuan warga yang hadir, menciptakan suasana khidmat meski cuaca panas. Para hadirin pun enggan beranjak, menikmati setiap momen acara yang dipenuhi semangat dan harapan.[Raden Safar/**]

 

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x