x

‎Koko A-Bahnana Bolen Pisang Kelapa Oleh-oleh Khas Pantai Anyer, UMKM Naik Kelas

waktu baca 2 menit
Senin, 13 Okt 2025 20:00 0 83 Redaksi

Delik Asia, (Anyer, Serang) | Inovasi terbaru datang dari olahan pisang dan kelapa, dua bahan lokal yang melimpah di sekitar wisata pantai Anyer. Dengan paduan dua rasa yang unik tersebut, Bolen Pisang Kelapa menjadi pilihan Oleh-oleh favorit para wisatawan.

‎Wisatawan yang berkunjung ke wisata pantai Anyer Kabupaten Serang Banten kini sudah bisa membawa Oleh-oleh khas  pantai Anyer Koko A- Bahnana, Bolen Pisang Kepala yang tersedia di Hotel-hotel yang berada di kawasan wisata pantai Anyer.

‎Proses pembuatan bolen pisang kelapa, mulai dari pengupasan pisang, parutan kelapa, hingga proses pembungkusan dan pengovenan, dan pembuatan Bolen Pisang Kelapa tersebut menggunakan resep turun-temurun yang dikembangkan dengan sentuhan inovasi modern agar cita rasanya semakin nikmat dan tahan lama.

‎Jadi kami terinspirasi dari banyaknya petani pisang dan kelapa lokal di Anyer, kami berusaha membuat produk premium untuk memenuhi kebutuhan para wisatawan yang berkunjung ke pantai Anyer,” ujar Azmi Owner Bolen Pisang Kelapa kepada media.

‎“Kami menggabungkan pisang dan kelapa dalam satu olahan bolen untuk memberikan rasa yang lebih segar dan gurih, jadi para wisatawan selain membeli hasil bumi, wisatawan juga bisa membeli Koko A- Bahnana sebagai oleh-oleh untuk keluarga di rumah,” ungkapnya.

‎Lebih lanjut Azmi juga mengungkapkan, jadi untuk semua wisatawan yang berkunjung ke Pantai Anyer selain membawa pulang kenangan kalian juga bisa membawa pulang Koko A-Bahnana Bolen Pisang Kelapa sebagai Oleh-oleh khas Pantai Anyer,” pungkasnya.[FBi/Irl]

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x