x

Satgas Yonif 6 Marinir Gelar Komsos di Kampung Kiribun

waktu baca 1 menit
Rabu, 22 Jan 2025 21:45 0 142 Redaksi

DelikAsia.com, (Dekai Yahukimo) |  Satuan Tugas Batalyon Infanteri (Satgas Yonif) 6 Marinir di bawah Komando Operasi HABEMA melaksanakan Operasi Pengamanan Perbatasan RI-PNG di wilayah Kabupaten Yahukimo, Provinsi Papua Pegunungan. Pada Selasa, 21 Januari 2025, Pos Logpon pimpinan Lettu Mar Nico menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga Kampung Kiribun, Distrik Dekai, yang dilakukan bersamaan dengan patroli pengamanan wilayah.

Komandan Satgas Yonif 6 Marinir, Letkol Mar Rismanto Manurung, menekankan pentingnya perhatian terhadap kebutuhan masyarakat sekitar Pos. Komsos tersebut menjadi momentum membangun hubungan harmonis dengan warga, sekaligus mendengarkan langsung situasi keamanan di wilayah itu.

Dalam kegiatan ini, warga Kampung Kiribun menyampaikan bahwa situasi keamanan di wilayah mereka relatif kondusif. Selain itu, kepedulian dan kehadiran prajurit TNI disambut positif. Salah seorang warga, Soka Tabuni, mengungkapkan rasa terima kasihnya, “Terima kasih Komandan Marinir. Tuhan memberkati.”

Panglima HABEMA, Mayjen TNI Lucky Avianto, memberikan apresiasi atas inisiatif tersebut. “Kegiatan Komsos ini adalah bagian dari pelaksanaan tugas TNI yang inklusif, mendukung percepatan pembangunan di Papua,” ujarnya.

Langkah ini menegaskan komitmen Satgas Yonif 6 Marinir untuk menjaga keamanan dan memperkuat hubungan dengan masyarakat di daerah penugasan, sebagai wujud nyata pelayanan TNI kepada bangsa dan negara.[Safar/**]

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x