x

Wapres Hadiri Sidang Tahunan MPR, Dengarkan Pidato Kenegaraan Presiden Prabowo

waktu baca 1 menit
Jumat, 15 Agu 2025 23:17 0 149 Redaksi

Delik Asia, (Jakarta) |  Wakil Presiden Republik Indonesia beserta Ibu Selvi Gibran Rakabuming menghadiri Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR dan DPD Tahun 2025, Jumat (15/8), di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.

Kehadiran Wapres disambut langsung oleh Ketua MPR RI Ahmad Muzani, Ketua DPR RI Puan Maharani, dan Ketua DPD RI Sultan Bachtiar Najamudin.

Dalam sidang tersebut, Mas Wapres turut mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden Prabowo Subianto yang disampaikan dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Dalam pidatonya, Presiden menegaskan bahwa Indonesia memiliki potensi besar untuk menjadi negara maju. Potensi itu tidak hanya terletak pada kekayaan alam dan sumber daya manusia, tetapi juga pada sistem dan semangat gotong royong yang sudah menjadi karakter bangsa.

“Dengan kolaborasi, kerja keras, dan tekad yang kuat, kita bisa wujudkan Indonesia yang makmur dan sejajar dengan bangsa-bangsa besar lainnya,” ujar Presiden Prabowo.

Pidato kenegaraan ini menjadi momen penting menjelang perayaan Hari Kemerdekaan, sekaligus penegas arah pemerintahan ke depan di bawah kepemimpinan Prabowo–Gibran.[Red/**]

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x