
DelikAsia, (Cilegon) | Tiga remaja yang sempat dilaporkan hilang di Bukit Pemancar, Kotabumi, Kecamatan Gerogol, Kota Cilegon, Banten, akhirnya ditemukan dalam kondisi selamat oleh tim SAR pada Sabtu malam (3/5/2025).

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Banten, Risky Dwianto, mengonfirmasi bahwa operasi penyelamatan dilakukan secara cepat dan terukur setelah menerima laporan Kecelakaan Membahayakan Manusia (KMM) pada pukul 16.00 WIB. Ketiga korban, yakni:
Diketahui kejadian ini bermula saat 3 survivor :
– Ridhwan Aqil Putranto/ 18/ Lakis/ Perum TWI RT 04/06 FWA 109 No. 03
– Ichsan Putra Nugraha/ 18/ Lakis/ Perum TWI RT 02/06 FWA 106 B No. 04
– Azhar Maulidi/ 18/ Lakis/ Perum TWI RT 04/06 FWA 104 No. 07
Ketiga pemuda itu erupakan warga Perumahan Taman Wisata Indah (TWI), Kota Cilegon. Ketiganya dilaporkan tersesat saat melakukan aktivitas lari sore dari Bukit Pemancar menuju Gunturan Hill.

Setelah menyadari bahwa mereka tidak menemukan jalur keluar, para survivor memutuskan untuk kembali ke titik awal sekitar pukul 17.40 WIB. Namun, dalam perjalanan kembali, mereka kehilangan arah dan tersesat di wilayah perbukitan.
Tim SAR yang diterjunkan ke lokasi membawa perlengkapan mountaineering, dan berhasil menemukan survivor pada pukul 22.50 WIB di titik koordinat 5°58’45.4″S 106°02’24.4″E, atau hanya 90 meter dari lokasi koordinat pelaporan terakhir.
“Ketiga survivor dievakuasi dalam kondisi sehat dan langsung diserahterimakan kepada keluarga pada pukul 00.04 WIB,” ujar Risky.
Dengan keberhasilan evakuasi ini, operasi SAR dinyatakan selesai dan seluruh unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-masing. Penanganan ini mendapat apresiasi tinggi atas sinergi cepat antara warga, aparat lokal, dan tim SAR.
Kejadian ini menjadi pengingat pentingnya mitigasi risiko dalam aktivitas luar ruang, termasuk perlunya sistem navigasi dasar dan komunikasi darurat bagi kalangan muda yang aktif melakukan aktivitas fisik di alam terbuka.[Bram/**]

Tidak ada komentar