
Delik Asia, (Cilegon) | Sebagai bagian dari komitmen Pemerintah Kota Cilegon dalam membina generasi muda yang berkarakter dan berdaya saing, Wakil Wali Kota Cilegon Fajar Hadi Prabowo secara resmi melepas Tim Paskibra Kontingen Kota Cilegon yang akan mengikuti Festival Baris Berbaris Banten 2025, Kamis (2/10), bertempat di halaman Kantor Wali Kota Cilegon.

Sebanyak 245 siswa dari 12 sekolah tingkat SD, SMP, dan SMA menjadi wakil Kota Cilegon dalam ajang tersebut. Mereka akan berkompetisi untuk memperebutkan Piala Bergilir Gubernur Banten di Kabupaten Lebak pada 5 Oktober mendatang.
Dalam sambutannya, Fajar menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada para pembina yang telah membimbing siswa-siswi dengan dedikasi tinggi. Ia menilai bahwa kegiatan seperti ini bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga instrumen strategis dalam membentuk kepemimpinan masa depan.


“Kami meyakini bahwa kemuliaan para pembina bukan sekadar ingin melihat anak didiknya berprestasi di ajang lomba, tetapi juga turut menanamkan nilai disiBaruplin, tanggung jawab, dan cinta tanah air. Ini adalah investasi jangka panjang bagi bangsa,” ujar Fajar.
Kepada para peserta, Fajar menekankan pentingnya menjaga disiplin, semangat juang, serta menjunjung tinggi nama baik Kota Cilegon selama mengikuti festival. Ia juga mengajak para siswa untuk memaknai kegiatan ini sebagai bagian dari proses pembentukan karakter dan bekal kehidupan di masa depan.
“Jangan anggap ini sekadar lomba. Ini adalah latihan nyata dalam membentuk ketahanan mental, kedisiplinan, dan kekompakan. Proses ini akan menjadi pengalaman berharga dalam perjalanan hidup kalian,” pesannya.

Ia juga mengingatkan peserta untuk tetap menjaga kesehatan, semangat kebersamaan, serta menjadikan doa dan kepercayaan diri sebagai bekal utama selama bertanding.
Ketua Forum Baris Berbaris Banten (Pengurus Cabang Cilegon), Redian Putra, menjelaskan bahwa kontingen yang dilepas terdiri dari:
3 tim SD
4 tim SMP
5 tim SMA
Total keseluruhan peserta yang mewakili Kota Cilegon adalah 245 siswa, yang telah melalui tahapan seleksi dan pembinaan di bawah koordinasi pembina masing-masing sekolah.

“Harapan kami, kontingen dari Kota Cilegon bisa memberikan penampilan terbaik dan membawa pulang prestasi, sekaligus menunjukkan bahwa generasi muda Cilegon siap bersaing di level provinsi,” ujar Redian.
Kegiatan ini sejalan dengan arah kebijakan Pemkot Cilegon dalam memperkuat pengembangan soft skills dan pendidikan karakter di lingkungan pelajar. Melalui kegiatan baris-berbaris, pelajar dilatih untuk mematuhi aturan, bekerja dalam tim, dan memiliki mental kompetitif yang sehat.
Fajar menegaskan bahwa partisipasi aktif dalam kegiatan seperti ini merupakan langkah nyata dalam mempersiapkan generasi pemimpin masa depan yang tangguh dan berintegritas.
“Kami yakin, dari barisan-barisan inilah akan lahir pemimpin masa depan yang mencintai bangsa dan mampu membawa Cilegon dan Indonesia ke arah yang lebih baik,” pungkasnya.[F3bi/**]

Tidak ada komentar