x

Eksplorasi Kopi Nusantara di Pertamina SMEXPO 2024: Dari Jawa hingga Sumatra

waktu baca 2 menit
Minggu, 27 Okt 2024 15:32 0 294 Redaksi

DelikAsia.com, (Jakarta) |  Bagi pecinta Kopi Nusantara, ajang Pertamina Small Medium Enterprise Expo (SMEXPO) 2024 adalah kesempatan yang tak boleh dilewatkan. Gelaran tahunan ini berlangsung hingga Minggu, 27 Oktober 2024, di Mal Kota Kasablanka, Jakarta, dengan tema ‘Lokal jadi Vokal’. Event ini menjadi surga bagi penikmat kopi, menampilkan berbagai varian kopi dari Jawa hingga Sumatra.

Acara ini menampilkan produk dari usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) mitra binaan Pertamina, yang menawarkan cita rasa kopi yang khas dengan inovasi produk yang diminati konsumen. Salah satu yang menarik adalah Kopi Putra Abadi dari Sumatra Selatan, yang menyajikan berbagai olahan kopi, termasuk keripik dan cemilan rasa kopi.

Dionisio T. Saputra, pemilik Kopi Putra Abadi, menjelaskan bahwa bisnis keluarganya memadukan keripik dengan cita rasa kopi lokal dari Pagar Alam. “Kopi andalan kami adalah fine robusta. Kami juga memiliki inovasi baru berupa stik dan pangsit kopi,” ujar Dion di sela acara.

Usaha Putra Abadi kini dapat mengolah kopi petani Sumsel hingga 12 ton per tahun, dengan rencana untuk membuka kedai di Sumsel. Rata-rata omzet yang dihasilkan di SMEXPO mencapai Rp5 juta, menunjukkan tingginya minat pengunjung terhadap produk mereka.

Dion juga menyampaikan tantangan yang dihadapi industri kopi saat ini, seperti meroketnya harga biji kopi akibat cuaca panas yang memengaruhi beberapa negara produsen. “Hal ini membuat kopi di Indonesia lebih mahal dan dapat mengubah kehidupan para petani,” jelasnya.

Kedai Kopi Berbagi, yang mempekerjakan penyandang disabilitas, turut meramaikan SMEXPO 2024. Manager Operasionalnya, Dwiky Setya Bakti, menjelaskan bahwa kedai ini menawarkan berbagai menu yang sebagian besar diproduksi dan disajikan oleh pekerja difabel. “Kopi susu menjadi andalan kami karena aromatik yang khas,” tambahnya.

Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso, menyatakan bahwa SMEXPO 2024 adalah bagian dari kegiatan pengembangan UMKM binaan Pertamina. “Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan akses pasar UMKM,” ujarnya.

SMEXPO 2024 berlangsung selama enam hari di Grand Atrium, Mal Kota Kasablanka, Jakarta, dan menampilkan ratusan produk dari UMKM, mulai dari kerajinan tangan hingga makanan olahan. Pengunjung dapat menikmati produk lokal berkualitas, promosi menarik, diskon, dan berbagai kegiatan seru sepanjang acara.

Pertamina, sebagai pemimpin dalam transisi energi, berkomitmen mendukung target Net Zero Emission 2060 dan mendorong program-program yang berdampak pada pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs).[Red/**]

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x