x

BPTD Sumbar dan Pemkab Pesisir Selatan Resmikan Angkutan Perintis Tapan – Painan dan KSPN Rute BIM – Bukit Langkisau

waktu baca 2 menit
Kamis, 13 Mar 2025 20:18 0 178 Redaksi

DelikAsia.com, (Pesisir Selatan) | Dalam upaya mendukung pengembangan konektivitas wilayah, Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kelas II Sumatera Barat bersama dengan Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan meresmikan dua rute baru Angkutan Perintis dan Angkutan Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) yang bertujuan untuk melayani masyarakat Pesisir Selatan dan daerah sekitarnya.(10/03).

Rute Angkutan Perintis yang melayani jalur Tapan – Painan dan Angkutan KSPN yang menghubungkan Bandara Internasional Minangkabau (BIM) dengan Pantai Carocok dan Bukit Langkisau, diresmikan dalam acara yang berlangsung di Kantor Bupati Pesisir Selatan. Peresmian ini dihadiri oleh berbagai pihak penting, termasuk Kepala Balai BPTD Kelas II Sumatera Barat, Kepala Dinas Perhubungan Pesisir Selatan, Bupati dan Wakil Bupati Pesisir Selatan, serta General Manager Perum Damri.

Muhammad Majid, Kepala BPTD Kelas II Sumatera Barat, dalam sambutannya menyampaikan bahwa peresmian dua rute baru ini adalah bagian dari komitmen BPTD dalam meningkatkan konektivitas dan integrasi transportasi di Sumatera Barat. “Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan konektivitas di Sumatera Barat. Kehadiran Angkutan KSPN yang menghubungkan BIM dengan destinasi wisata juga merupakan wujud integrasi antar moda yang kami harapkan dapat mempercepat perkembangan pariwisata di daerah ini,” ungkapnya.

Bupati Pesisir Selatan, yang diwakili oleh Kepala Dinas Perhubungan Pesisir Selatan, juga menyampaikan antusiasme tinggi dari masyarakat terhadap layanan angkutan baru ini. “Kami melihat animo masyarakat sangat besar, terutama untuk angkutan KSPN yang rutenya sudah beroperasi. Bahkan, jumlah penumpang pada rute Bandara – Pantai Carocok sudah melebihi kapasitas,” ujarnya. “Kami berharap agar ke depan, jumlah armadanya bisa ditambah lagi untuk memenuhi permintaan masyarakat,” tambahnya.

Veni, salah satu pengguna setia Angkutan KSPN, juga menyampaikan apresiasinya terhadap layanan baru ini. “Kami sangat berterima kasih atas kehadiran angkutan ini. Perjalanan kami dari Padang ke Painan kini jadi lebih mudah. Semoga armadanya semakin banyak agar lebih banyak lagi yang bisa menikmati kemudahan ini,” ujar Veni.

Ke depan, BPTD Kelas II Sumatera Barat berkomitmen untuk terus memperkuat konektivitas antar wilayah di Sumatera Barat. Dengan adanya kerja sama yang baik antara berbagai pihak, bukan hal yang mustahil jika lebih banyak rute-rute baru akan dihadirkan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan pariwisata di daerah ini.

Integrasi antar moda transportasi dan peningkatan aksesibilitas wilayah menjadi prioritas utama dalam pembangunan Bumi Minangkabau, yang terus berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.[Safar/**]

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x