
Caption: Wali Kota Cilegon, Robinsar, saat membuka Kirab Budaya dan menyampaikan ucapan terima kasih kepada para pendekar, pengurus IPSI, serta paguron yang hadir. Cilegon, (Delik Asia) | Pemerintah Kota Cilegon kembali menggelar Kirab Budaya untuk menandai dimulainya rangkaian Festival Golok Day 2025. Pawai budaya itu dilepas dari Rumah Dinas Wali Kota dan bergerak menuju Alun-Alun Kota Cilegon sebagai titik akhir.

Arak-arakan tahun ini diikuti para pendekar, paguron, komunitas seni, organisasi budaya, hingga berbagai kelompok masyarakat. Mereka menampilkan atraksi pencak silat, musik tradisional, serta ragam pertunjukan khas Banten yang menggambarkan kekayaan warisan budaya lokal.
Wali Kota Cilegon, Robinsar, membuka acara dengan menyampaikan apresiasi kepada para pemangku kepentingan yang terlibat. “Saya menyampaikan terima kasih kepada seluruh stakeholder dari Pemerintah Kota maupun Provinsi Banten, serta para pendekar, Pengurus IPSI, dan para penguron yang telah hadir membersamai agenda pada pagi hari ini,” kata Robinsar dalam sambutannya.

Wali Kota Cilegon, Robinsar, memberikan sambutan sebelum pelepasan Kirab Budaya yang menandai dimulainya rangkaian Festival Golok Day 2025.
Ia menegaskan kirab ini menjadi penanda dibukanya Festival Golok Day 2025. Robinsar juga meminta seluruh peserta menjaga ketertiban dan keamanan selama rangkaian acara berlangsung. “Saya minta semua peserta tetap tertib, menjaga kondusivitas dan keamanan agar semuanya berjalan lancar,” ujarnya.

Sebelum melepas rombongan, Robinsar mengajak seluruh pihak mengawal kegiatan hingga tuntas. “Mari kita kawal bersama agar perkembangan seni dan budaya di Kota Cilegon terus tumbuh dan maju,” katanya, lalu menandai pembukaan acara dengan basmalah.[Feby]

Tidak ada komentar