x

HUT IKAHI: IKAHI Cabang Kupang Bagi-Bagi Takjil

waktu baca 1 menit
Rabu, 19 Mar 2025 22:26 0 141 Redaksi

DelikAsia, (Kupang) | Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ikatan Hakim Indonesia (IKAHI), cabang Kupang menggelar berbagai kegiatan sosial, salah satunya dengan membagikan takjil kepada pengguna jalan di bulan suci Ramadan. Kegiatan ini berlangsung pada Senin, 17 Maret 2025, pukul 16.30 WITA, di depan Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Kupang.

Sebanyak 500 bungkus takjil dibagikan oleh sejumlah instansi peradilan, termasuk Pengadilan Militer III-15 Kupang, Pengadilan Negeri Kupang, Pengadilan Agama Kupang, PTUN Kupang, serta didukung oleh Pengadilan Tinggi Kupang. Pembagian takjil ini mendapat respons positif dari masyarakat yang melintas di lokasi tersebut.

Salah seorang warga Kupang, Tiara, mengungkapkan rasa senangnya menyaksikan kekompakan Ikatan Hakim Indonesia di wilayah Nusa Tenggara Timur, khususnya IKAHI cabang Kupang. Ia berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut, tidak hanya berbagi takjil, tetapi juga kegiatan sosial lainnya yang bermanfaat bagi masyarakat, dan dilakukan setiap tahun.

Selain itu, untuk menyempurnakan rangkaian kegiatan HUT IKAHI, IKAHI cabang Kupang juga menyelenggarakan bakti sosial berupa donor darah pada Selasa, 18 Maret 2025, yang bertempat di Pengadilan Militer III-15 Kupang. Kegiatan ini terbuka bagi siapa saja yang ingin berpartisipasi menjadi pendonor darah.

Dengan kegiatan-kegiatan ini, IKAHI cabang Kupang berkomitmen untuk terus memberikan kontribusi positif kepada masyarakat melalui berbagai bentuk kepedulian sosial.

Humas PTUN

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x